Nahhh sekarang..... ada museum-museum yang unik dan gak biasa.... Mau tahu apa aja keunikkannya dan berasal dari mana mereka????
Simak aja dehh yang berikut ini...... hehe :)
Phallological Museum, Husavik - Islandia
Museum yang terletak di Husavik, kota kecil sebelah utara negara Islandia ini merupakan museum yang mengoleksi alat kelamin hewan jantan dari banyak spesies di seluruh dunia. Sigurdur Hjartarson memulai koleksinya sejak 1974 dengan kelamin seekor banteng yang ia anggap unik. Koleksinya kini berjumlah 261 phallur dari 90 spesies binatang dan tak lama lagi koleksinya akan bertambah dengan koleksi dari spesies homo sapiens alias manusia. Karena seorang pria dari Jerman, Amerika, Islandia dan Inggris berjanji akan mendonasikan alat kelamin mereka setelah mereka meninggal. Uniknya, pengunjung mueseum ini dari sleuruh dunia, 60% diantaranya adalah perempuan setiap tahunnya....
Sulabh International Museum of Toilet, New Delhi - India
Dari namanya saja kita pasti tahu bahwa kali ini kloset kamar mandi menjadi raja dalam museum ini. Pencetusnya adalah Dr. Bindeshwar Pathak. Ia membangun dan melengkapi museum ini dengan sejarah tentang kloset serta beragam koleksi kloset mulai dari kloset jaman dulu hingga jaman sekarang. Ada juga replika kloset milik Raja Louis XVIII dari Perancis. Mungkin pemiliknya menganggap toilet selain telah menolong hidup orang di seluruh dunia, juga sebagai pembangkit inspirasi dan ide seperti yang kita rasakan apabila sedang menunaikan 'tugas suci' di toilet. Jadi toilet pantas diberi penghormatan khusus.... hehe :)
The Mutter Museum, Philadelphia-Pennsylvania
Baru, aneh sekaligus seram apabila berkunjung ke museum yang menunjukkan semua hal aneh yang mungkin kita alami. Kita bisa mengamati anatomi abnormal manusia yang cukup mengerikan, karena diawetkan dalam toples. Mulai dari tumor yang diangkat dari rahang Presiden Grover Cleveland sampai peniti yang ditarik dari tenggorokan pasien yang ceroboh. Kita pasti terkejut menyaksikan usus raksasa yang dipajang disana atau kerangka manusia tertinggi. Selain itu, museum ini terkenal dengan pameran sejarah obat dan ilmu kedokteran kontemporer yang terus berubah.
Museum of Bad Art ( MOBA), Dedham - Massachusetts
Lukisan indah, sudah biasa!! Tapi, pernah gak kita denger tentang Museum of Bad Art?? Museum ini terletak di Dedham, dekat Boston. Lebih dari 400 lukisan yang gagal dan buruk tapi tetap menarik perhatian pecinta seni dipamerkan disini. Lukisan-lukisan di MOBA memperlihatkan kesialan, dilihat dari pilihan warna, komposisi dan temanya berkesan agak kriminal. Kata pengelola museum ini, karya yang dipajang harus original, tulus, dan secara emosional menggugah dan harus benar-benar bruk. Ouchhhh!!
Museum Jeju Tedy Bear, Pulau Jeju-Korea
Sebenarnya agak disayangkan jika museum ini dikatakan aneh, karena tampang boneka Teddy Bear yang dipamerkan disini benar-benar lucu dan menggemaskan. Membuat orang-orang gak akan tega bilang museum ini aneh (tapi unik). Koleksinya mulai dari boneka beruang setinggi 6 kaki hingga beruang super mungil yang harus dilihat dengan kaca pembesar. Bahkan Teddy Bear di museum ini pernah jadi bintang film di salah satu film drama Korea yang terkenal.
Museum ShinYokohama Ramen, Yokohama-Jepang
Satu lagi museum unik yang berada di daratan Asia. Kini Jepang unggul dengan monumen kemasan mie hingga ramen-nya. Di tempat ini, sejarah mie seolah-olah hidup ketika para pengunjung melihat tampilan beragam kemasan mie, serta sumpit-sumpit juga aneka bentuk mangkuk mie. Disana, kita juga bisa membuat ramen sendiri dan membawa pulang ke rumah buat dimasak lhooo!! Seru khann????!!! :P
Vibrator Museum and Masturbation Hall of Fame, San Fransisco-USA
Museum paling erotis di jaman ini tentu saja berada di San Fransisco. Museum ini memajang alat pemuas kebutuhan seksual bagi wanita (vibrator) yang sudah ada sejak jaman dulu dan punya sejarah yang panjang.... Dan juga terdapat berbagai koleksi mainan dewasa yang modern. Tak banyak yang bisa disampaikan tentang museum yang bikin kita berdecak ini. Tapi pastinya, jangan berharap museum seperti ini ada di tanah air Indonesia... hehe :)
good posting
BalasHapusjadi nambah pengetahuan nich. thanks ya
waaa, pengen ke korea, mampir aah ke musium tedy bear...
BalasHapusbtw ntu musium the mutter serem amat. anatomi2 abnormal..
weeh..musium vibrator... wakakakakaka
Seru2 cerita tentang museumnya jadi bertamabh nie wawasan aku tentang dunia luar
BalasHapusGood share friend
By the way wanna give me back comment in my blog, thx
wuihhh..sayang museum yang trakhir gak akan diterima di indonesia yah..bisa2 gang doli makin banyak neh..hahahaha
BalasHapus